Cara Mengatur Suhu Mesin Penetas Ayam Yang Ideal
Cara Mengatur Suhu Mesin Penetas Ayam Yang Ideal

Cara Mengatur Suhu Mesin Penetas Ayam Yang Ideal

April 13th, 2019    Category: BERITA SABUNG AYAM  


Sabung Ayam Online – Mengatur suhu dalam hal penetasan telur yang tepat pada mesin merupakan hasil pasti untuk mendapatkan kualitas dan daya tetas yang tinggi. Mengatur suhu mesin tetas sebenarnya hal yang cukup mudah, hanya saja pada prakteknya seringkali terkesan sulit di karenakan pada umumnya orang tidak tahu cara kerjanya.

Oleh karena itu, bagi anda yang masih belum mengetahuinya, sangat disarankan untuk memahami cara kerjanya dan melakukan percobaan-percobaan terlebih dahulu. Suhu ideal yang tepat pada mesin penetas telur unggas seperti (bebek, ayam, itik, puyuh) biasanya diatur antara 37-40°C dengan cara mengatur thermoregulator atau thermostatnya.

Dalam hal kelembaban diatur pada kisaran antara 50-60%. Thermometer dan hygrometer di tempatkan pada tempat yang mudah terlihat. Di wajibkan jika menggunakan thermometer yang terbuat dari air raksa dan apabila memungkinkan double thermometer untuk pengecekan suhu karena bisa saja thermometer yang anda miliki keakuratan-nya kurang bagus.

Ketepatan penilaian thermometer sangat penting bagi pengaturan suhu yang benar. Oleh karena itu untuk pengaturan paling akurat adalah dengan meletakkan termometer di antara (tengah) 2 telur. Prinsip utama pembacaan suhu yang benar adalah dengan memonitor suhu pada thermometer di saat lampu pemanas mati atau hidup.

Letakkan bak yang sudah di isi air dan hidupkan mesin tetas lalu diamkan selama 1 – 2 jam adalah langkah yang harus Anda lakukan sebelum melakukan pengaturan suhu. Untuk membaca suhu tertinggi, perhatikan skala pada termometer secara terus menerus hingga lampu padam, sesaat setelah lampu padam itulah yang yang menjadi sebagai suhu tertinggi. Sedangkan untuk membaca suhu terendah, Anda harus menunggu hingga lampu hidup lagi. Baca skala pada thermometer sesaat setelah lampu hidup, maka itulah suhu terendah.

Baca Juga : Membangun Keganasan Dan Agresif Ayam Bangkok Mematikan

Pengaturan Suhu Untuk Penetasan Telur dengan Mesin Tetas secara Umum

Sabung Ayam Online – Secara umum suhu ideal untuk menetaskan telur yaitu bila suhu terendah menunjukkan angka lebih kurang 38 ° Celcius dan suhu tertinggi adalah 38,5 – 39°C, maka pengaturan suhu sudah tepat. Namun bila suhu terendah kurang dari 38°C dan suhu tertinggi lebih dari 39°C, maka Anda harus melakukan pengaturan kembali . Namun mengingat pembacaan suhu tidak mungkin 100% akurat, maka penyimpangan +/- 0,5°C masih bisa ditoleransi

Terdapat 2 macam mesin tetas yaitu mesin tanpa kipas angin (still air) dan mesin berkipas angin (forced air). Kedua jenis mesin ini memiliki suhu yang berbeda. Tabel 2 memberikan gambaran kepada Anda tentang suhu ideal ruang mesin tetas yang dibutuhkan untuk penetasan telur ayam berdasarkan kedua jenis mesin tetas.

Baca Juga : Trik Menang Ayam Bangkok Aduan dengan Cara Curang

Suhu penetasan telur ayam

Jika telur ayam menetas pada hari ke 20-21 maka telur menetas pada waktu yang sesuai, berarti suhu yang gunakan sudah pas dan sesuai apabila terlalu cepat menetas contoh menetas pada hari 18-19 berarti suhunya terlalu tinggi dan lebih baik diturunkan.

Kalau telur ayam terlambat menetas contoh menetas pada hari ke 23 maka suhunya terlalu rendah dan kondisi suhu perlu dinaikan. Untuk mengatur suhu yang tepat maka anda bisa melakukan dengan cara menaikan atau menurunkan suhu per 0,5 derajat dulu, apabila masih kurang memuaskan anda bisa menyetelnya lagi

Apabila sudah mentok seperti suhu terendah 37 dan tertinggi 39 derajat celcius tapi daya tetasnya masih rendah mungkin ini bersal dari kelembapan yang kurang pas atau bisa dari kualitas telur yang kurang bagus.

Untuk melihat kondisi telur tetas anda berkualitas atau tidak, saat proses penetasn telur anda bisa menyeleksi telur dengan menggunakan teropong, pada hari ke 3-5 atau usia pertengahan dan 3 hari sebelum menetas. Apabila telur menetas 80% pada waktu yang pas, maka gunakanlah suhu tersebut untuk proses penetasan selanjutnya.

Baca Juga : Cara Mengatasi Ayam Aduan Belum Berani Bertarung

Suhu Penetasan Telur Burung Puyuh yang Ideal

Sabung Ayam Online – Untuk menetaskan burung puyuh dengan inkubator ada hal-hal yang harus diperhatikan ketika akan memakai inkubtor tersebut. Pastikan mesin penetas pada Kelembaban sekitar 65-70% , untuk Referensi lain 45-50% (kami belum tahu persis mana yang lebih tepat). Namun, selama ini ditambahkan nampan berisi air yang diletakan di bawah mesin penetasan tanpa kipas sudah cukup. Suhu daitur antara 38o – 39 o C. Sumber lain juga menyatakan temperatur terbaik 38,7o C. Pada tiga hari pertama biarkan telur pada tempat penetasan jangan ada goncanaga atau digoyang untuk temperaturnya pastikan pada suhu 38o – 39 o C.

Pada hari ke empat kondisikan telur digoyang posisi dari miring ke kiri menjadi miring ke kananuntuk perubahan posisi sendiri perubahannya sekitar 60 derajat celcius hal ini di mahsudkan agar tidak terjadi penempelan sel telur pada kulit.

Suhu Penetasan Telur Bebek atau Itik Yang Ideal

Bandar Sabung Ayam – Dalam menetaskan telur bebek dengan menggunakan inkubator, pengguna juga harus sudah mengetahui besaran suhu yang harus diatur pada inkubator tersebut yaitu setelah inkubator dihubungkan dengan daya listrik dan tunggu sampai suhu mencapai kestabilan pada suhu 37-38°C. Pemanasan inkubator dilakukan minimal 3 jam sebelum telur dimasukkan ke dalam mesin tetas. Cek dengan seksama cara kerja thermostat, pitingan lampu dan yang lainnya,Sediakan cadangan lampu (5 wat).

Penetasan telur dengan listrik sangat bagus dan kebanyakan semua orang juga menggunakan teknik ini. Selama penetasan telur bebek atau itik ada tahapan yang harus dilakukan yaitu Hari ke-1 s.d ke-25 : Pastikan suhu tetap terkontrol antara (37,8-38,8°C)

Baca Juga : Bentuk Jalu Ayam Bangkok Aduan Yang Paling Di Takutkan